Cara Mengembalikan File Yang Terhapus pada Flashdisk Atau Harddisk External

Cara Mengembalikan File Yang Terhapus pada Flashdisk Atau Harddisk - Selamat berkunjung kembali pada blog goliketrik, pada kesempatan yang baik ini kami akan mengulas tentang cara mengembalikan file yang terhapus pada flashdisk atau harddisk external, atau sering juga disebut Recover file yang terhapus. sebenarnya penyebab terhapusnya file pada flashdisk atau harddisk external sering terjadi karen virus dan atau unsur tidak sengaja, aplikasi recovery file sendiri telah menjamur seperti, Recuva, Pandora Recovery, EaseUS , dan masih banyak lagi. namun pada artikel kali ini kami akan menjelaskan cara recovery file yang terhapus dengan menggunakan EaseUs. EaseUs adalah aplikasi Recovery file yang cukup populer dan telah terbukti dapat mengembalikan file yang terhapus pada flashdisk, harddisk external bahkan pada harddisk internal komputer anda. aplikasi ini didesain dengan tampilan yang cukup sederhana sehingga cukup mudah digunakan. namun aplikasi bukanlah aplikasi free tetapi pihak developer menyediakan versi trial, sehingga anda tidak perlu kwatir, anda juga dapat mencari aplikasi ini dalam versi full di internet dengan kata kunci " download easeus data recovery full version".

untuk mengembalikan file yang terhapus pada flashdisk dan harddisk menggunakan EaseUs caranya cukup mudah, perhatika cara dibawah ini. 

1. Hubungkan Harddisk atau Flashdisk ke komputer

2. jalankan aplikasi EaseUs


3. Pilih Device dan klik Scan



4. Tunggu Proses Scan Hingga selesai


5. Jika status sudah 100% selanjutnya centang pada Lost Pastition, special lost files, dan more lost files. Kemudian Klik recovery


5. Selanjutnya Tentukan lokasi penyimpanan file yang telah direcovery, saya sarankan untuk menempatkannya pada local disk D kemudian buat lah folder dengan nama File Recovery flashdisk kemudan klik Ok
6.  Tunggu Proses Recovery hingga selesai

7. Jika proses recovery selesai maka akan muncul tampilan seperti dibawah, klik pada tulisan biru kemudian akan dialihkan ke folder recovery.
8. Buka folder dan cari file yang terhapus di folder recovery


9. Selesai

Itulah cara mengembalikan file yang terhapus pada flashdisk atu hardisk external. cara diatas telah kami uji coba dan berhasil. namun terkadang cara diatas tidak berhasil untuk recovery file yang berukuran besar seperti video atau apalikasi. namun untuk file Dokumen seperti word,excel,pdf dan atau format dokumen lainnya pasti berhasil.

Itulah cara recovery file yang terhapus pada flashdisk atau harddisk external. semoga cara ini dapat membantu anda, jika ada pertanyaan terkait artikel ini silahkan meninggalkan komentar.

Video Tutorial

0 Response to "Cara Mengembalikan File Yang Terhapus pada Flashdisk Atau Harddisk External"

Post a Comment

Berkomentarlah dengan bijak, gunakan bahasa yang sopan dan pastikan komentar anda menyangkut artikel.

Iklan Atas Artikel

Iklan Tengah Artikel 1

Iklan Tengah Artikel 2

Iklan Bawah Artikel